Cegah Penyebaran DBD Di Wilayahnya Ketua RT 01/03 Tajurhalang Lakukan Foging

Cotidie News_Kab Bogor, – Merebaknya kasus DBD di Tajurhalang Kab Bogor, yang disebabkan musim yang tak menentu (Pancaroba), kasus ini meningkat sejak pertengahan Desember 2023 hingga Januari 2024. Melalui Forum komunikasi warga Rt 01/03 Desa Tajurhalang memberikan masukan agar wilayah nya sesegera dilakukan foging, Ketua Rt 01/03 Iwan Setiawan bersama staf melakukan koordinasi untuk mengambil langkah tersebut.

Karena banyaknya warga Desa Tajurhalang terkena DBD dan khususnya di wilayah Rt 01/03, maka kami selalu ketua Rt melakukan pencegahan dengan foging. Terang Iwan pada awak media Cotidienews. Com, Minggu (7/1/24).

Ia juga meminta kepada seluruh warga nya untuk senantiasa menjaga kebersihan rumah maupun lingkungan, karena itu tugas kita bersama.

Oleh karena ketua Rt juga mengajak kepada seluruh warganya untuk selalu ber pola hidup sehat, menciptakan  lingkungan yg bersih, makan dan minum yg cukup. Insya Allah lingkungan kita akan terlindungi dari berbagai  penyakit. (Nana)

 101 total views,  3 views today

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan.