ISTRI WALIKOTA BOGOR BERIKAN APRESIASI DI MILANGKALA KE 2 BOGOR WANITA BERKEBAYA (BWB)

Cotidie News_Kota Bogor | Istri Walikota Bogor Yanti Rachim berikan apresiasi di  Milangkala ke 2 Bogor Wanita Berkebaya (BWB) dengan mengirimkan  kue tart besar ulang tahun yang tentu saja di sambut gembira para pengurus & anggota BWB, mereka tampak berbahagia menerima kado ulang tahun  pemberian istri orang no satu di kota Bogor ini, Sabtu 8 November 2025.

Kami dari Bogor Wanita Berkebaya yang cantik dan kreatif mengucapkan terima kasih kepada Ibu Yanti Rachim, semoga apa yang sudah diberikan menjadi berkah, semoga sukses selalu buat ibu Yanti & Pak Dedi Rachim yang selalu mensupport acara acara BWB.

Kompak mereka

Mengambil lokasi di lesung Mas Resto & Cafe tepatnya di jalan Pandu Raya, Milangkala ini tampak di hadiri beberapa orang penting di kota Bogor, seperti H Azis Muslim S.Pd.I M.M Anggota Dewan Kota Bogor dari partai Geriy, Dian Herdiawan dari Disbudpar kota Bogor, Dr. H Arief  Rachman Badrudin ketua ICMI Orda Kota Bogor, Abah Toto Pemilik Yayasan Al Ghazali. Asep Jurasep Budayawan Kota Bogor, Bunda Ninin Ketua Bunda Kanduang Berkesenian dan berkebudayaan dan para tamu undangan lainnya yang kesemuanya tak sebatas hadir tapi ikut berbahagia dengan mengucapkan selamat atas pencapaian tahun kedua Milangkala BWB ini.

Selamat lang tahun BWB semoga selalu cantik dan kreatif

ucap Azis Muslim

Hari ini saya dari dinas pariwisata dan kebudayaan kota Bogor, mengucapkan selamat ulang tahun yang ke 2 buat Bogor Wanita Berkebaya yang selalu konsisten melestarikan budaya Nusantara semoga tetap kompak dan sukses selalu.

Ucap Dian Herdiawan.

Kami dari komunitas seni rupa Indonesia mengucapkan selamat Milangkala yang ke 2 untuk BWB, sukses terus maju terus dan berkah untuk kemajuan kebudayaan nasional Indonesia,

Ucap Asep Jurasep sang pemilik cafe Asep Jurasep

Sukses selalu Buat BWB, semoga Istiqomah  menjadi penjaga warisan budaya busana  Indonesia,

ucap Abah Toto dan Dr Arief dalam sambutannya.

Bertemakan “Satu Nada & Irama Jalin kebersamaan acara ini merangkai begitu banyak kegiatan mulai dari tari tarian persembahan dari para anggota dan tamu undangan, pembacaan Puisi, kesenian angklung dan dan tentu saja lomba fashion show kebaya encim.

Setelah melewati rangkaian acara demi acara besutan panitia, akhirnya dewan juri pun mengumumkan pemenang fashion show kebaya encim yang jatuh pada peserta no urut 16 atas nama Hani Pramudya Tunggal Dewi yang berhak mendapatkan piala dari dinas pariwisata dan kebudayaan kota Bogor.

Selain juara pertama panitia pun memberikan apresiasi dengan memberikan piala pada juara harapan 1.2 dan 3 dan juara favorit yang dimenangkan atas nama Reni serta hadiah khusus buat peserta khusus. (CN1)

 

 

 121 total views,  2 views today

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan.