Walikota Bogor Imbau Warga Tetap Tenang dan Waspada Pasca Gempa berkekuatan 4.1 Skala Richter
Cotidie News_Kota Bogor | Wali kota Bogor Dedie A Rachim himbau warga untuk tetap tenang dan waspada pasca gempa berkekuatan 4,1 skala richter yang mengguncang Kota Bogor pada Kamis malam 10 April 2025.
Dalam pernyataannya, Dedie A Rachim menjelaskan gempa tersebut berpusat di sekitaran Kota Bogor, memiliki kedalaman 5 kilometer dan terasa cukup kuat di beberapa wilayah.
Warga Kota Bogor yang saya cintai, baru saja kita merasakan getaran gempa dengan kekuatan 4,1 skala Richter. Saya menghimbau kepada seluruh warga untuk mengantisipasi apabila terjadi gempa susulan,
ujar Dedie dalam videonya.
Sejauh ini saya sudah mendapatkan laporan tentang terjadinya kerusakan ringan pada beberapa kantor dinas dengan harapan tentu tidak terjadi kerusakan yang bersifat sedang maupun berat, baik di fasilitas publik maupun permukiman warga. Kita doakan mudah-mudahan kondisi masyarakat tetap aman dan tidak terjadi lagi gempa susulan,
lanjutnya.
Dedie pun meminta Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Kota Bogor untuk mewaspadai dan mengantisipasi hal hal yang tidak diinginkan . (CN1)
73 total views, 6 views today