Lomba Fashion Show Besutan Bogor Wanita Berkebaya (BWB) di Apresiasi Istri Walikota Bogor Terpilih

Cotidie News_Kota Bogor| Istri walikota Bogor Terpilih Sari Deviyanti Andayana apresiasi acara besutan komunitas Bogor Wanita Berkebaya ( BWB ) yang menggelar  lomba Fashion Show Bogor Festival Kebaya Nasional dalam rangka menyambut hari ibu Minggu 15 Desember 2024.

Hal tersebut dikatakan langsung oleh Yanti  ketika ditemui awak media Cotidie News saat meninggalkan lokasi.

Acara ini bagus sekali karena mempertahankan nilai nilai kebudayaan tradisional bangsa kita sekaligus juga menanamkan arti seorang ibu, kalau menjadi ibu itu harus bahagia karena jika ibu bahagia, anak dan suami sudah pasti bahagia,

katanya.

Lebih lanjut ketika ditanyakan perasaanya terkait kemenangan suaminya dalam dalam kontestasi pilkada, wanita ramah ini pun menjawab dengan tersenyum

Sujud syukur terimakasih, karena ikhtiar kami diridhoi sama Allah,

tutupnya.

Yanti Rachim datang ke lokasi bersama asistennya dalam rangka memenuhi undangan ketua BWB Monica Maya Dora sebagai apresiasi terhadap komunitas tersebut yang ikut berperan menjadi relawan pasangan Dedie – Jenal pada saat berkontestasi dalam pilkada Walikota Bogor periode 2024 – 2029.

Bertempat di King’Q Coffee & Kitchen tepatnya di Jalan Dadali Nomor 7 Tanah Sareal Kota Bogor, acara ini terbilang sukses hal ini terbukti dengan hadirnya para sponsor,  yang mendukung seperti  Frida Aulia indonesia, Griya Rias Sasha (GRS), Bangun Prakarsa Arsitek,  Ibu Vivian, PT. Sarbi Moerhani Lestari, Mahakam Enterprise (ME), dan Lacenggo serta didukung oleh Senada Harmoni dan Rod’s Production, dimana sponsor Frida Aulia sampai mengajak konten kreator ternama Maria Parker untuk perform di acara ini dan beberapa komunitas yang juga  anggotanya  ikut berpartisipasi mendaftar dan perform dalam memeriahkan lomba ini.

Tampil sebagai juara 1 peserta dengan no urut 06, dengan total nilai 488 an/ Nia mengungguli peserta no 14 dengan nilai 480 an/ Resmi  dan peserta no urut 11 dengan nilai 470 an/ Reni

mengenakan kebaya warna hijau berbalut kain warna abu muda tampak Nia begitu serasi saat di tampil depan dewan juri yang begitu terpukau dengan performanya sehingga mengganjar dengan nilai maksimal dan memutuskannya sebagai juara pertama.

Selain menyiapkan piala buat para juara, panitia pun memberikan apresiasi buat peserta yang berimprovisasi dalam menampilkan rancangan rancangan kebaya yang dipakainya.

Dani Pramudi Tungga Dewi, yang akrab dipanggil  Dani selaku ketua panitia pelaksana dalam keterangan persnya menyampaikan

Tercetusnya acara ini karena kita menginginkan budaya tradisional berkebaya tidak hilang, budaya dan seni berkebaya di Indonesia tetap di galakan, baik dari ibu ibu, anak muda maupun anak anak semua berseni dan berkebudayaan, harapan saya kedepannya BWB bisa menjadi pioneer salah satu komunitas yang peduli dengan budaya dan seni terutama seni berkebaya, untuk itu bagi ibu ibu yang masih belum bergabung dengan kami silahkan bergabung di komunitas kami yaitu Bogor Wanita Berkebaya,

Jelas wanita energik ini

Senada dengan Dani,  Monica Maya Dora ketua sekaligus pembesut komunitas BWB yang dihubungi awak media dalam wawancaranya menyanpaikan harapannya agar kota Bogor menjadi contoh bagi komunitas komunitas yang lain dalam hal memakai pakaian kebaya.

Harapan saya Kota Bogor menjadi contoh untuk komunitas komunitas yang lain dalam hal berkebaya,

Pungkasnya.

Masih di tempat yang sama Resmi yang akrab dipanggil bunda resmi perwakilan komunitas Wanija Sunda Wangi yang menyabet tiga trofi juara menyatakan apresiasi dengan acara ini  dan rasa syukurnya akan 3 kemenangan yang berhasil di raih anggota komunitasnya.

Selamat dan sukses y buat BWB dengan semua materi acara di hari ini semoga pelestarian  ini lebih berkembang lagi ke depannya, banyak lagi ibu ibu yang bergabung untuk bersama sama melestarikan budaya berkebaya,

Harapnya.

Tepat pukul 14.00 WIB  acara pun ditutup dengan menyanyikan bersama lagu kemesraan dari Iwan Fals. (CN1)

 

 

 

 

 

 732 total views,  6 views today

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan.