WARGA RW 011 PERUM BUMI INSANI DESA TONJONG GELAR ACARA MAULID NABI MUHAMMAD SAW

Cotidienews.com_Kab. Bogor

Bertemakan peran masyarakat dan orang tua dalam mewujudkan remaja sebagai pembawa kemajuan dan keberkahan, para panitia yang mayoritas anak anak remaja sukses gelar acara maulid Nabi Muhammad SAW minggu 13/11/2022.

Acara yang dimulai mulai pukul 07.00 pagi berlangsung lancar dibawah komando ketua panitia yang terbilang masih muda.

Dendi demikian orang memanggilnya, anak muda yang sarat prestasi mengatakan kepada awak media mengatakan sejatinya acara ini berlangsung 7 hari sebelumnya dimana dalam 7 hari itu telah dilaksanakan acara berbagai perlombaan salah satunya lomba mewarnai yang diikuti oleh anak anak TPQ TPA.

lebih lanjut dendi juga mengucapakan terimakasih kepada semua pihak yang telah membantu baik moril maupun materi sehingga acara ini berjalan dengan lancar dan tak lupa ucapan permohonan maaf kalau ada kekurangan dan berharap acara seperti ini bisa dilaksanakan lebih bagus lagi

senada dengan dendi, ketua rw 011 kasijo sekaligus tuan rumah mengatakan kepada awak media

” Saya ucapkan terimakasih kepada semua pihak terutama kepada anggota BPD, Kepala Desa dan ketua MUI yang telah mensupport suksesnya acara ini, Ucapnya.

masih ditempat yang sama Kepala Desa Tonjong Nurhakim mengatakan

” Saya ucapkan terima kasih kepada pihak terutama panitia, dan saya berharap hikmah dari acara maulid nabi ini masyarakat desa tonjong bisa mempertahankan kebersamaan dan persaudaraan karena aset terbesar dari desa tonjong adalah persatuan dan kesatuan yang harus kita pertahankan” katanya kepada awak media.

Adapun penceramah utama di acara ini Ustadz Taufiqurrahman atau yang lebih dikenal dengan ustadz pantun menyampaikan pentingnya kontrol orang tua terhadap anak anaknya seiring dengan kemajuan teknologi dan pesatnya dunia medsos sehingga diperlukan perhatian yang lebih ekstra dengan cara lebih dini menanamkan nilai nilai keagamaan dalam perkembangan kehidupan sosial anak anaknya disaat kini.

acara yang yang selesai pukul 11.30 sungguh membawa makna yang dalam bagi para warga yang hadir hal ini tentunya tak lepas dari kepiawaian penceramah dalam memberikan materi menyikapi dan mengantisipasi perkembangan zaman serta kekompakan semua pihak yang terlibat didalamnya. (DIAN.A)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan.